Beach Vacation Duo Indie Pop

'Beach Vacation' dimulai sebagai band SMA yang terbentuk setelah bermain bersama di sebuah festival pertunjukan bakat sekolah. Setelah mendapat pengakuan internasional ketika para anggotanya baru berusia 16-17 tahun. 

Kemudian di Universitas, Basil bertemu dengan Sabrina teman di kelas sejarah yang memang sudah akrab sebelumnya namun Basil tidak tahu kalau Si Sabrina ini bisa main gitar dan bernyanyi saat tahu itulah Basil ingin melanjutkan band semasa SMA nya dulu dengan Sabrina. Mereka bahkan menulis lagu bersama disebuah binatu ketika Basil masih bekerja hanya untuk menambnah uang saku . Mereka bermain gitar sambil Sabrina Menyanyikan lagu lagu dari band - band favorit mereka yang saya tuliskan di atas diwaktu senggan atau waktu istirahat Basil.

EP pertama mereka dirilis dalam bentuk CD/Vinil di Inggris, Jepang, dan AS bertajuk  'Maritime' pada 15 april 2013  yang berisikan 4 lagu 'Waves', 'Washington Weather','Stay a While' dan 'Escape' sebagai pada lagu penutup pada debut EPnya tersebut. Mengusung genre Shoegaze, Dream Pop, dan Ambient , mereka merekam 'Maritime' dibawah label Dufflecoat Records.

Ditahun yang sama beberapa bulan setelah perilisan 'Maritime' mereka kembali merilis single berjudul 'I Saw You' diikuti pada 2018 mereka mengeluarkan 'Gossamer Love' diikuti 'Mustang' di 2020. Dan mereka kembali meluncurkan sebuah single lagi berjudul  'Lost in Sight' lalu 'Moving On' 

Band yang hanya beranggotakan dua orang ini akhirnya merilis album LP debut mereka "I Fell Apart" pada 13 November 2021 melalui  Z Tapes Records sebuah label Slovakia dengan 9 track lagu yang mereka tulis berdua. Dengan dipengaruhi band legenda shogaze My Bloody Valentine, ada juga The Smits maupun band  baru seperti Toro y Moi, dan Two Door Cinema Club dan juga band indie lokal Bay Area seperti Surf Club, Leer, dan The Bilinda Butchers.

2022 ada single baru lagi  'It Soothes Me' dan 'All For Me'

diperbaharui : 16 Januari
Post Terkait

Komentar

Artikel lainya